Pererat Tali Silaturahmi, Babinsa Jalin Komunikasi Sosial Dengan Tokoh Masyarakat  

    Pererat Tali Silaturahmi, Babinsa Jalin Komunikasi Sosial Dengan Tokoh Masyarakat   

    MAGELANG, - Untuk meningkatkan sinergitas serta mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat di desa binaan, babinsa Krinjing Sersan Dua Supriyadi , melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama dengan tokoh masyarakat, (8/07/2022).

    Untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat dan untuk menciptakan kebersamaan dalam membangun ketahanan wilayah salah satunya dengan anjangsana atau komunikasi sosial, dengan terjalinnya silaturahmi diharapkan akan terjalin hubungan yang baik antara babinsa dengan komponen masyarakat yang ada di wilayah desa binaan.

    Pejabat sementara komandan Koramil 15/ Dukun, Letnan Satu Arm. Suyanta pada kesempatan terpisah mengatakan, " kegiatan anjangsana dan Komsos secara langsung akan lebih efektif dan tepat sasaran hasilnya.

    "Dengan aktif melaksanakan kegiatan anjangsana dan komsos bersama masyarakat, segala informasi yang terjadi di wilayah binaan akan dapat cepat diketahui dan diatasi oleh babinsa bersama masyarakat binaan". terang danramil.

    Sementara Ismail salah satu tokoh masyarakat Desa Krinjing mengaku, sangat senang dengan keberadaan Babinsa yang selalu ada di tengah masyarakat.

    "Dengan adanya babinsa masyarakat merasa aman dan nyaman sehingga kami bisa menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tenang" kata Ismail.

    (pendim0705)

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 17 Salam Berdayakan Komsos...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kebugaran Tubuh Perwira Kodim 0705...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polsek Muntilan Berhasil Bekuk Dua Pelaku Curanmor, Honda Beat Dicuri dan Diubah Plat Nomor
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    Jaga Kesehatan, Satgas HUT TNI Kodim Magelang Laksanakan Olahraga
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan

    Ikuti Kami